Dilansir dari Dripdrop, ASI tersusun dari 80% air. Apabila Mama tidak meminum air yang cukup, maka tubuh tidak akan memiliki pasokan air yang cukup untuk memproduksi ASI. Ada beberapa minuman ASI booster terbaik yang dapat bantu penuhi kebutuhan cairan tubuh mama. Yuk, simak rekomendasinya!
Tanda-Tanda Dehidrasi saat Menyusui
Sebelum itu, ada baiknya Mama mengenali tanda-tanda dehidrasi saat menyusui. Dilansir dari SOS Hydration, beberapa tanda-tanda dehidrasi, antara lain:
- Merasa haus;
- Mulut dan bibir kering;
- Sakit kepala;
- Urine berwarna kuning;
- Kelelahan;
- Keram otot;
- Mual;
- Produksi ASI menurun.
Selain itu, Mama juga sebaiknya mengetahui dan waspada terhadap tanda dehidrasi pada bayi, seperti:
- Merasa haus;
- Berkurangnya elastisitas kulit;
- Mata sayu;
- Mulut kering;
- Intensitas buang air kecil berkurang.
Indikator utama ketika tubuh membutuhkan cairan adalah rasa haus. Hal ini menjadi cara tubuh untuk menginformasikan bahwa Mama perlu minum lebih banyak.
Keinginan untuk meminum air distimulasi oleh hormon oksitosin. Hormon ini berperan dalam mempengaruhi Mama untuk menghidrasi tubuh dan memproduksi ASI.
4 Rekomendasi Minuman ASI Booster Terbaik
Apabila Mama menemui hambatan dalam produksi ASI akibat dehidrasi, Mama dapat minum air mineral atau bahkan minuman ASI booster terbaik.
Minuman ASI booster terbaik bisa menjadi solusi yang lebih efisien untuk kembali menghidrasi tubuh sekaligus mengandung bahan-bahan bernutrisi lengkap yang berperan dalam melancarkan produksi ASI Mama.
Inilah 5 rekomendasi minuman ASI booster terbaik ala MamaBear, antara lain:
1. Air mineral
Rekomendasi pertama adalah air mineral, minuman ASI booster terbaik untuk memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh Mama. Tentu saja, karena air mineral tidak mengandung gula atau kafein sehingga aman dikonsumsi bagi semua orang.
Minuman berkadar gula tinggi dapat mengurangi jumlah cairan yang ada dalam tubuh. Nantinya, hal ini dapat menyebabkan dehidrasi sehingga menimbulkan heat stress dan tekanan pada kerja ginjal. Selain itu, air juga mudah ditemukan dan dapat dinikmati kapan pun.
Baca juga: Mama Wajib Tahu! Jumlah Kebutuhan Air Busui Selama Menyusui
Apabila merasa bosan, Mama bisa membuat infused water dengan cara menambahkan berbagai bahan makanan dalam air mineral yang akan dikonsumsi, seperti potongan buah, rempah, dedaunan, dan sebagainya.
Infused water sebaiknya didiamkan dulu di dalam kulkas selama 1-4 jam atau bahkan semalaman sebelum dikonsumsi oleh Mama. Hal ini ditujukan agar nutrisi dari bahan-bahan yang ditambahkan dapat tercampur secara optimal ke dalam air.
2. Teh Pelancar ASI
Rekomendasi minuman ASI booster terbaik selanjutnya adalah teh pelancar ASI dari MamaBear. Teh ini terbuat dari fenugreek, fennel, habbatussauda, dan kunir yang memiliki segudang manfaat, antara lain:
- Memperlancar aliran ASI;
- Meningkatkan produksi dan nutrisi ASI;
- Meningkatkan lemak ASI dan berat badan bayi;
- Mempercepat proses pemulihan;
- Meningkatkan daya tahan tubuh.
Uniknya lagi, teh ini tidak mengandung daun teh yang memiliki kandungan kafein lho… Jadi, sangat aman dikonsumsi setiap saat oleh Ibu menyusui. Untuk ibu hamil tidak dianjurkan untuk minum teh ini, ya!
3. Almon Mix
Minuman ASI booster terbaik yang praktis dan rasanya enak, Almon Mix bisa jadi rekomendasinya. Produk ini berbentuk bubuk almond yang dipadukan dengan berbagai superfood yang kaya manfaat, seperti daun katuk dan ekstrak ragi (brewer’s yeast).
Selain untuk melancarkan ASI saat masa menyusui, Almon Mix ini juga dapat dikonsumsi sejak masa kehamilan, lhoo… Jadi, Mama bisa mempersiapkan produksi ASI lebih awal sejak si Kecil masih berada dalam kandungan. Minuman ini bisa dikonsumsi juga oleh anak-anak dan orang dewasa.
Penyajiannya pun sangat mudah, Mama hanya perlu menyeduh dengan air hangat atau juga bisa ditambahkan dengan es batu untuk disajikan dingin.
Produk minuman ASI booster terbaik ini tersedia dalam berbagai varian rasa yang dapat Mama pilih, ada coklat, alpukat, taro, stroberi, coffee latte, dan caramel. Jadi, Mama nggak akan bosan karena bisa coba rasa-rasa lain tanpa mengurangi manfaatnya.
Baca juga: Almon Mix MamaBear Rasa Baru, Solusi Lancar ASI Rendah Gula!
4. Zoya Mix
Terakhir, rekomendasi minuman ASI booster terbaik adalah Zoya Mix. Produk ini dibuat dari bahan dasar kedelai berkualitas yang telah dikenal masyarakat dalam melancarkan produksi ASI.
Selain itu, Zoya Mix juga mengandung berbagai komponen gizi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, antara lain protein, zat besi, kalsium, vitamin A, vitamin B6, vitamin B12, omega 6, kolin, dan zinc.
Selain kedelai, Zoya Mix juga terbuat dari bahan-bahan lain yang memiliki segudang manfaat bagi proses menyusui Mama sehingga sangat tepat dijadikan minuman ASI booster terbaik.
Kandungan Zoya Mix
Bahan-bahan Zoya Mix, antara lain:
- Kedelai
Kedelai mengandung berbagai makronutrisi dan mikronutrisi yang dibutuhkan selama masa kehamilan, serta dalam meningkatkan produksi ASI.
- Oat
Oat mengandung mikronutrisi yang berfungsi meningkatkan imunitas perkembangan janin, meningkatkan hormon prolaktin, serta meningkatkan proses laktasi.
- Daun katuk
Daun katuk mengandung alkaloid dan sterol yang berperan untuk meningkatkan produksi ASI. Tidak hanya bermanfaat selama masa menyusui, mengonsumsi daun katuk sejak masa kehamilan juga dapat mempercepat keluarnya kolostrum.
- Ekstrak ragi (brewer’s yeast)
Pada ekstrak ragi (brewer’s yeast), dapat ditemui adanya kandungan chromium, selenium dan beta-glukan yang berperan dalam meningkatkan nutrisi, kuantitas, dan menjaga lemak dalam ASI dari proses oksidasi.
Cara buatnya juga gampang! Tinggal seduh 1 sachet Zoya Mix dengan 150 ml air hangat. Mama dapat menambahkan es batu jika ingin disajikan dingin. Konsumsi Zoya Mix 3 kali sehari untuk mendapatkan manfaat daun katuk sebagai pelancar ASI.
Bahaya Kelebihan Asupan Cairan
Eitsss, ternyata konsumsi cairan yang berlebihan juga dapat mempengaruhi suplai ASI Mama, lhooo…
Ketika Mama mengalami hidrasi berlebih, tubuh akan bekerja lebih keras untuk menyeimbangkan kadar elektrolit dengan cara membuang kelebihan cairan melalui urine. Hal ini dapat menyebabkan pasokan air menjauhi payudara sehingga menurunkan suplai ASI Mama.
Itulah rekomendasi minuman ASI booster terbaik yang dapat menemani Mama selama masa menyusui. Mama sudah pernah coba minuman ASI booster terbaik yang mana, nihhh?
Dapatkan Informasi seputar ASI dan menyusui dengan mengunjungi Instagram @mamabearid, TikTok @mamabear_id, dan channel YouTube MamaBear Pelancar ASI. Sampai bertemu di artikel edukASI dan inspirASI lainnya!
Sources:
1. How to Increase Breast Milk Supply in 4 Ways. URL: https://www.dripdrop.com/blog/pregnancy/how-to-increase-milk-supply (diakses 27/09/2023)
2. Nursing Your Baby What You Eat and Drink Matters. URL: https://www.eatright.org/health/pregnancy/breastfeeding-and-formula/nursing-your-baby-what-you-eat-and-drink-matters (diakses 27/09/2023)
3. Breastfeeding Dehydration: Risks, Causes & Prevention. URL: https://ukstore.soshydration.com/blogs/news/breastfeeding-and-dehydration (diakses 27/09/2023)