fbpx

Lebaran jadi momen berkumpul bersama keluarga. Momen ini biasanya diisi dengan makan makanan khas Lebaran, seperti rendang, opor ayam, dan sambal goreng hati. Makanan yang tinggi kalori dan lemak pastinya sulit dihindari di momen ini. Eitsss…jangan kalap, Mam, bisa-bisa berat badan jadi naik. Yuk, ikuti tips diet setelah lebaran berikut ini!

Tips Diet Setelah Lebaran

Sebelum memutuskan diet, Mama perlu meyakinkan diri untuk menjalankannya secara konsisten dan disiplin. Dilansir dari beberapa sumber, inilah beberapa tips diet setelah lebaran yang bisa Mama ikuti:

1. Mengatur Pola Makan Seimbang

Tips pertama diet setelah lebaran adalah makan makanan bergizi seimbang. Mama perlu mengurangi asupan kalori dan menggantinya dengan makanan yang tinggi protein.

Tambahkan juga asam lemak esensial dalam menu makanan Mama, seperti biji-bijian kacang-kacangan dan ikan salmon. Cara ini dapat Mama lakukan untuk membantu proses pembakaran lemak tubuh.

2. Meningkatkan konsumsi serat

Saat kelaparan, keinginan untuk makan ini dan itu semakin besar. Jika asupan yang masuk tidak terkontrol, membuat kadar lemak dalam tubuh Mama semakin menumpuk. Maka dari itu, tips diet setelah lebaran selanjutnya adalah menyiapkan asupan yang tinggi serat, seperti sayuran dan buah-buahan.

Makanan berserat akan membuat Mama lebih cepat merasa kenyang dan tidak mudah lapar. Hal ini bermanfaat untuk mengendalikan keinginan makan secara berlebihan. 

Baca juga: 5 Penyebab Busui Alami Sembelit dan Cara Mengatasinya

3. Minum banyak air putih

Tips diet setelah lebaran berikutnya adalah minum banyak air putih. Mama perlu memastikan tubuh terhidrasi dengan baik. Beberapa sumber menyebutkan asupan air putih bisa membantu tubuh mengeluarkan racun atau limbah yang tersisa. Hal tersebut merupakan detoks alami oleh tubuh, Mam.

Selain itu, minum banyak air putih juga membantu mengoptimalkan sistem metabolisme tubuh dengan menjaga performa kerja organ hati. 

Maka dari itu, Mama perlu minum air putih minimal 8 gelas per hari agar cairan tubuh terpenuhi. Mama juga bisa memulai kebiasaan minum 1-2 gelas air putih sebelum makan agar lebih cepat kenyang.

5. Membatasi asupan gula

Selain berbagai makanan yang tinggi kalori dan lemak, lebaran juga identik dengan makanan dan minuman yang mengandung gula. Misalnya kue nastar, kue kastengel, kue putri salju, kue nastar, teh kemasan, es sirup, dan lainnya.

Meski menggoda, Mama perlu membatasi asupan gula saat lebaran. Asupan gula yang berlebihan bisa meningkatkan risiko kenaikan berat badan, diabetes, hingga obesitas. Hal ini juga salah satu tips diet setelah lebaran yang bisa Mama lakukan.

6. Rutin Berolahraga

Olahraga secara rutin juga efektif sebagai tips diet setelah Lebaran. Alasannya, olahraga membantu mempercepat proses metabolisme dan pembakaran kalori dalam tubuh sehingga bisa mengurangi berat badan. Tidak perlu olahraga yang berat, Mam. Mama bisa mulai dengan berjalan kaki minimal 30-45 menit setiap hari.

7. Melakukan puasa sunnah

Melakukan puasa sunnah di bulan Syawal bisa jadi salah satu cara menurunkan berat badan setelah lebaran. Hal ini disebabkan karena asupan kalori yang berkurang saat puasa. Selain itu, Mama juga bisa mencoba puasa sunnah lainnya, seperti puasa di hari Senin dan Kamis.

Baca juga: Sehat dan Efektif! Ini 5 Rekomendasi Diet untuk Ibu Menyusui

8. Istirahat cukup

Tubuh Mama membutuhkan istirahat yang cukup untuk membantu mengontrol kadar gula darah. Krang tidur membuat tubuh Mama melepaskan hormon yang menjadi faktor utama naiknya berat badan. Jadi, pastikan istirahat cukup dan tidur selama 7-8 jam dalam sehari. Selain itu, hindari tidur terlalu larut malam ya, Mam.

Semoga tips diet setelah Lebaran di atas bisa membantu Mama menjaga pola hidup lebih sehat, ya. Sebaiknya Mama juga berkonsultasi dengan ahli gizi untuk mendapatkan saran yang sesuai dengan kondisi kesehatan Mama.

Dapatkan Informasi seputar ASI dan menyusui dengan mengunjungi Instagram @mamabearid, TikTok @mamabear_id, dan channel YouTube MamaBear Pelancar ASI. Sampai bertemu di artikel edukASI dan inspirASI lainnya!

Sources:

1. Penting Diketahui, Ini Tips Makan Sehat Saat Lebaran. URL: https://www.alodokter.com/penting-diketahui-ini-tips-makan-sehat-saat-lebaran (diakses 2/4/2024)

2. 7 Tips Menjaga Berat Badan Saat Lebaran. URL: https://www.halodoc.com/artikel/7-tips-menjaga-berat-badan-saat-lebaran-1 (diakses 2/4/2024)

3. 9 Tips Diet Praktis untuk Mengikis Lemak Usai Lebaran. URL: https://www.klikdokter.com/gaya-hidup/diet-nutrisi/diet-praktis-untuk-mengikis-lemak-usai-lebaran (diakses 2/4/2024)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *