fbpx

Ada berbagai cara untuk meningkatkan mood Ibu menyusui, salah satunya dengan memakai wewangian seperti parfum. Mama mungkin khawatir, apakah Ibu menyusui yang pakai parfum bisa berbahaya jika terhirup oleh bayi?

Artikel MamaBear kali ini akan menjelaskan tentang bahaya Ibu menyusui pakai parfum, bahan parfum yang sebaiknya dihindari dan tips memilih parfum yang aman untuk Ibu Menyusui. Yuk, baca sampai habis ya, Mam!

Bahaya Ibu Menyusui Pakai Parfum

Beberapa parfum mengandung bahan-bahan kimia yang mungkin bisa memberikan efek samping pada Ibu menyusui dan bayi. Menurut beberapa sumber, bahan kimia dalam parfum dapat mengubah hormon dalam tubuh, yang dapat menyebabkan mual dan efek samping lain yang tidak diinginkan.

Sedangkan pada bayi, bahan kimia pada parfum bisa berisiko membuat kulit bayi yang sensitif mengalami iritasi. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan reaksi bayi saat Ibu menyusui pakai parfum.

Baca juga: Sabun ASI bisa Menyembuhkan Eksim pada Bayi, Benarkah?

Amankah Jika Parfum Ibu Menyusui Terhirup oleh Bayi?

Menurut Dr. Rini Sekartini, Sp.A, jika Ibu yang pakai parfum terhirup oleh bayi, biasanya hanya akan menyebabkan bersin-bersin. Paparan wewangian parfum tidak berbahaya dalam jangka panjang, dan ini hanya bersifat sesaat saja.

Namun, beberapa sumber tidak merekomendasikan Ibu menyusui pakai parfum. Dilansir dari laman Scent Gang, bayi memiliki indera penciuman yang masih sensitif sehingga paparan bahan kimia pada parfum bisa memicu reaksi alergi.

Baca juga: Alergi pada Bayi: Jenis, Penyebab, dan Cara Menangani

Selain itu, IDAI juga menyebutkan bahwa sebaiknya Ibu menyusui tidak menggunakan parfum atau pewangi yang terlalu tajam, terutama pada bulan-bulan pertama kehidupan si Kecil. Si Kecil perlu mencium aroma alami Mama, ini secara psikologis akan meningkatkan hubungan antara Mama dan si Kecil.

Bahan Parfum yang Sebaiknya Dihindari Ibu Menyusui

Dokter Sehat menyebutkan beberapa bahan kimia berikut ini harus dihindari dalam parfum, antara lain:

1. Paraben

Paraben adalah antimikroba yang digunakan sebagai pengawet dalam kosmetik. Sebaiknya hindari parfum yang mengandung butylparaben, ethylparaben, isobutyl paraben, isopropylparaben, methylparaben, dan propylparaben.

Efek samping bahan kimia ini dapat menyebabkan iritasi kulit, disfungsi organ reproduksi yang serius, hingga masalah kesuburan. Selain itu, efek samping paraben juga dapat menyebabkan masalah berat badan pada bayi.

2. Phthalates

Phthalates sering ditemukan di cat kuku dan kosmetik yang mengandung pewangi. Meski begitu, bahan kimia ini berbahaya bagi bayi. Phthalates dapat mengganggu hormon dan mempengaruhi perkembangan bayi.

3. Triclosan

Bahan kimia ini biasanya terdapat di sabun antibakteri. Dilansir dari WebMD, fungsi triclosan sebagai antibakteri justru dapat membasmi bakteri-bakteri baik yang seharusnya bermanfaat untuk metabolisme tubuh.

Journal of Antimicrobial Chemotherapy juga menyebutkan triclosan mengakibatkan sistem imun melemah sehingga mudah terserang penyakit yang disebabkan bakteri atau virus.

Tips Pakai Parfum yang Aman untuk Ibu Menyusui

Ibu menyusui sebaiknya memilih parfum dengan hati-hati. Berikut beberapa tips:

  1. Hindari parfum dengan bahan kimia berbahaya seperti paraben, phthalates, dan triclosan. Cari produk yang bebas dari bahan-bahan ini.
  2. Perhatikan reaksi bayi setelah menggunakan parfum. Jika bayi tidak suka, menolak untuk menyusui langsung atau ada tanda-tanda alergi, sebaiknya hentikan penggunaan.
  3. Pilih aroma parfum yang ringan lebih disarankan.
  4. Pakai esensial oil sebagai alternatif pengganti parfum.

Itulah tadi penjelasan tentang efek samping yang dapat terjadi jika Ibu menyusui pakai parfum. Ingat, kesehatan Mama dan si Kecil adalah yang utama. Jadi, Mama sebaiknya memilih parfum dengan hati-hati dan memperhatikan reaksi tubuh Mama serta si Kecil ya, Mam.

Dapatkan Informasi seputar ASI dan menyusui dengan mengunjungi Instagram @mamabearid, TikTok @mamabear_id, dan channel YouTube MamaBear Pelancar ASI. Sampai bertemu di artikel edukASI dan inspirASI lainnya!

Sources:

1. Can You Wear Perfume When Breastfeeding? URL: https://scentgang.com/can-you-wear-perfume-when-breastfeeding (diakses 26/3/2024)

2. The significance of mother’s perfume for infants in the first weeks of their life. URL: https://www.sciencedirect.com/science/article/abs/pii/016230959090007S (diakses 26/3/2024)

3. Merangsang Indra Penghidu Pada Bayi. URL: https://www.idai.or.id/artikel/seputar-kesehatan-anak/merangsang-indra-penghidu-pada-bayi (diakses 26/3/2024)

4. Apa Saja Zat Kimia yang Berbahaya untuk Bayi? Cek di Sini. URL: https://doktersehat.com/ibu-dan-anak/kesehatan-anak/apa-saja-zat-kimia-yang-berbahaya-untuk-bayi-cek-di-sini/ (diakses 26/3/2024)

5. The Truth About Triclosan. URL: https://www.webmd.com/a-to-z-guides/features/what-is-triclosan#2 (diakses 26/3/2024)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *