ASI yang keluar di awal sesi menyusui berwujud lebih encer daripada yang keluar di akhir sesi. Tapi bukan berarti ASI ini tidak bermanfaat dan tidak lebih penting daripada ASI kental.
Sama halnya dengan ASI kental, ASI encer memiliki kandungan nutrisi baik sehingga sebaiknya diberikan pada Si Kecil dengan komposisi yang seimbang bersama dengan ASI kental.
Foremilk vs Hindmilk
ASI encer disebut juga foremilk. Sedangkan ASI yang lebih kental dan keluar setelahnya disebut hindmilk. Tahukah Mama bahwa sebenarnya baik encer maupun kental bukanlah 2 jenis ASI yang berbeda? Keduanya adalah ASI yang sama yang memiliki istilah berbeda karena waktu keluarnya berbeda?
Foremilk berasal dari kata beFORE, yang diartikan sebelum atau ASI yang keluar di awal. Sedangkan hindmilk berasal dari kata beHIND, yang artinya ‘di belakang’ atau ASI yang keluar di akhir.
Dilansir dari @aimi_asi, Prinsip Foremilk dan Hindmilk seperti kran air panas. Saat membuka kran air panas, air tidak langsung panas.
Awalnya dingin, menghangat, lalu panas. Karena mesin pemanas air butuh waktu untuk bekerja. Payudara juga demikian. Lemak akan keluar setelah bayi menghisap beberapa saat. Awalnya encer, agak kental, lalu kental.
Melansir dari Romper, foremilk adalah hal yang wajar terjadi. Lebih lanjut, La Leche League menjelaskan bahwa saat ASI diproduksi, lemak menempel pada dinding alveoli (sel pembuat ASI), dan bagian yang lebih cair akan keluar lebih dulu dari saluran ASI menuju puting.
Nantinya, lemak yang menempel ini perlahan akan keluar juga bersama ASI yang lebih encer, sehingga ASI di sesi akhir menyusui menjadi lebih kental.
ASI encer memiliki kadar air dan protein lebih tinggi daripada ASI kental (hindmilk). Selain itu, ASI encer juga mengandung laktosa (karbohidrat), mineral, serta tetap mengandung lemak meski jumlahnya tidak sebanyak hindmilk.
Foremilk penting untuk perkembangan otak dan antibodi si kecil. Sedangkan hindmilk mengandung lemak yang lebih tinggi untuk memberikan energi dan mensupport berat badan bayi.
Apakah ASI di awal selalu adalah ASI encer? Bisa jadi tidak, lho Mam. Saat bayi menyusu dengan rentang waktu yang pendek, foremilk di sesi menyusui berikutnya bisa saja langsung mengandung banyak lemak sehingga lebih kental.
Ini karena lemak yang menempel pada dinding alveoli banyak ditarik pada sesi tersebut setelah komposisi ASI yang encer sudah keluar lebih dulu pada sesi menyusui sebelumnya.
Bila Dibandingkan, Mana yang Lebih Baik?
Tidak ada yang lebih unggul antara ASI encer maupun kental. Keduanya sama baiknya dan sama dibutuhkannya oleh si kecil.
ASI selalu diproduksi dengan komposisi terbaik yang diambil dari tubuh Mama. Jadi meski asupan Mama kurang, ASI tetap diproduksi dengan mengambil bahan baku terbaik dari tubuh Mama. Sehingga ASI Mama sudah pasti berkualitas baik itu ASI encer maupun ASI kental.
Yuk, luruskan mindset kita tentang kekentalan ASI ini. Keduanya sama pentingnya untuk menunjang tumbuh kembang bayi.
Pastikan komposisi yang didapat bayi seimbang dan cek apakah pelekatan menyusui sudah tepat. Pelekatan yang tepat membuat menyusui jadi efektif dan bayi mendapatkan ASI dengan maksimal.
Dapatkan Informasi seputar ASI dan menyusui dengan mengunjungi Instagram @mamabearid, TikTok @mamabear_id, dan channel YouTube MamaBear Pelancar ASI. Sampai bertemu di artikel edukASI dan inspirASI lainnya!
Penulis: Rosyidatul Hakika
Editor: Mega Pratidina, M. Najib Wafirur Rizqi
Sources:
Breast Milk Looks Watery & Clear? Experts Explain Why
Foremilk and Hindmilk – La Leche League International